• sales@alatuji.com

     

  • 021 8690 6777
    021 8690 6770
  • 0812 9595 7914 (Mr. Parmin)
    0813 1066 1358 (Ms. Eki)
    0812 8333 5497 (Mr. Muslim)
  • 0812 1248 2471 (Mr. Alfin)
    0819 4401 4959 (Mr. Arya)

Pentingnya Pengujian Kesehatan Pohon Untuk Mencegah Pohon Tumbang

Kamis, 28 Maret 2024

Memantau kesehatan pohon sangat penting karena pohon memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem dan memberikan manfaat yang sangat besar bagi manusia dan makhluk hidup lainnya di planet ini.

 

Selain itu, memantau kesehatan pohon dapat mencegah kejadian pohon rubuh atau tumbang yang dapat menyebabkan kerusakan dan bahkan bahaya bagi manusia dan lingkungan sekitar. Contohnya seperti kejadian pohon beringin roboh yang menimpa pengunjung pemandian di Ndas Gending.

 

Salah satu pengunjung pemandian Ndas Gending berinisial AH tertimpa pohon yang mendadak tumbang. Menurut kepolisian, pohon tersebut roboh karena angin dan hujan yang sangat deras. Namun, kesehatan pohon dapat berpengaruh pada tumbangnya pohon karena pohon yang sehat pasti tidak akan mudah roboh jika ada badai angin.

 

 

 

Kesehatan pohon dapat diketahui dengan berberapa tanda yang dapat, antara lain:

 

  • Kerusakan fisik: Perhatikan apakah terdapat kerusakan pada batang, cabang, atau akar pohon. Pohon yang rusak fisik cenderung lebih mudah rubuh saat terjadi angin kencang atau badai.
  • Kondisi akar: Akar pohon yang sehat dan kuat sangat penting untuk menopang pohon. Perhatikan apakah terdapat tanda-tanda akar yang keropos, membusuk atau terlihat terlalu dangkal di tanah.
  • Daun dan ranting: Perhatikan apakah terdapat daun atau ranting yang kering, mati atau terlepas dari pohon. Hal ini dapat menunjukkan adanya masalah kesehatan pada pohon.
  • Tumbuhnya jamur: Perhatikan apakah terdapat tumbuhan jamur di sekitar batang atau akar pohon. Hal ini dapat menunjukkan adanya kerusakan pada pohon yang dapat menyebabkan pohon rubuh.

 

Saat ini, kesehatan pohon dapat dipantau dengan menggunakan Alat Uji Pohon. Alat Uji Pohon ini akan mendeteksi ukuran dan lokasi pohon yang lapuk atau berongga dengan menampilkan gambar yang detail.

 

Alat Uji Pohon menggunakan pengukuran kecepatan suara yang terpasang pada sensor-sensor yang ditempelkan ke batang pohon. Prinsip pada alat ini adalah jika ada pohon yang berongga atau lapuk maka suara akan turun atau menembus rongga.

 

Salah satu Alat Uji Pohon yang cukup canggih saat ini adalah ArborSonic 3D Acoustic Tomograph. ArborSonic 3D Acoustic Tomograph merupakan alat uji pohon yang saat ini sudah ada di Indonesia dan sudah digunakan di dinas kehutanan DKI Jakarta.

 

 

DKI Jakarta sudah mempercayakan deteksi pohon pada alat pengujian pohon ArborSonic 3D Acoustic Tomograph. ArborSonic 3D Acoustic Tomograph juga memiliki sertifikat kalibrasi resmi dari Hungaria serta dapat dikalibrasi secara resmi oleh lembaga kalibrasi dalam negeri.

 

ArborSonic 3D Acoustic Tomograph dapat mendeteksi ukuran dan lokasi daerah yang membusuk atau berlubang pada batang pohon tanpa harus merusaknya terlebih dahulu melalui pengukuran kecepatan suara antara beberapa sensor yang di pasang melingakari pohon di sekitar pohon.

 

Selain untuk mencegah pohon tumbang, Alat uji pohon dari FAKOPP sangat cocok digunakan untuk berbagai macam industri yang berhubungan langsung dengan perawatan dan kesehatan pohon seperti :

  • Industri Perkebunan
  • Kehutanan
  • Kawasan Wisata Alam
  • Lab Kehutanan

 

Untuk informasi dan pemesanan Alat Uji Pohon silahkan menghubungi nomor telepon  021 8690 6777 dan email sales@taharica.com

 
 




NEWSLETTER

 

TESTIMONIALS

B2TKS

B2TKS
Sangat jarang perusahaan seperti ini di Indonesia!  Mereka terus-menerus mengikuti perkembangan inovasi engineering test & measurement, “nyambung” berdiskusi teknis dan berpengalaman, memiliki visi pengembangan teknologi pengukuran, pengujian, inspeksi dan monitoring.(Dr.-Ing. Ir. May Isnan - NDT Specialist B2TKS-BPPT)

Chevron

Chevron
Tim kerja Alat Uji dapat diandalkan. Sangat bagus dalam implementasi di lapangan. Secara umum kami puas dengan services nya!(Andre - HSE Chevron)

BPPT

BPPT
Saya baru sekali ini bertemu perusahaan engineering yang eksis seperti ini di Indonesia.  Sangat terbantu dengan solusi yang diberikan, sangat memuaskan!(Muksin Saleh, ST., MT - Fuel Conversion and Pollution Control Specialist, B2TE - BPPT)

BALITBANG

BALITBANG
Sistem monitoring yang disuplai oleh Alat Uji adalah yang tertinggi ratingnya sampai dengan saat ini dibandingkan sistem lain yang pernah kami miliki, Dengan sistem monitoring dari Alat Uji, Pengujian kami jadi lebih terkontrol karena ada visualisasi di sistemnya. (Gatot Sukmara - Badan Penelitian dan Pengembangan, Departemen Pekerjaan Umum)

 
Alat Uji Alat Uji Alat Uji Alat Uji Alat Uji Alat Uji