• sales@alatuji.com

     

  • 021 8690 6777
    021 8690 6770
  • 0812 9595 7914 (Mr. Parmin)
    0813 1066 1358 (Ms. Eki)
  • 0819 4401 4959 (Mr. Arya)
    0812 1171 0829 (Ms. Rara)
    0812 8333 5497 (Mr. Muslim)

Apa Itu APD? Apa Fungsi APD Dalam Pekerjaan?

Senin, 1 Juli 2024

Apasih APD itu? APD adalah singkatan dari alat pelindung diri. APD biasa kita temui di berbagai kegiatan seperti kontraktor, doktor, laboratorium dll. Fungsi dari APD terdapat beberapa jenis. APD ada yang dipakai untuk melindungi anggota tubuh dan ada juga yang berfungsi sebagai alat dalam gawat darurat. Indonesia sendiri memiliki Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 8 tahun 2010 tentang Alat Pelindung Diri yang berisi bahwa memberikan landasan hukum dan panduan bagi kita untuk memahami dan menerapkan perlindungan dengan ala pelindung diri atau APD.

 

Bedasarkan Permenaker nomor 8 tahun 2010, alat pelindung diri adalah suatu alat yang mempunyai kemampuan untuk melindungi seseorang dengan cara menutupi sebagian atau seluruh tubuh demi menghindari bahaya di tempat kerja. Permenaker nomor 8 tahun 2010 menggolongkan fungsi dan jenis alat pelindung diri menjadi 9 bagian yang dikategorikan berdasarkan tujuan penggunaannya.

 

Alat pelindung kepala

Alat pelindung kepala ini memiliki fungsi untuk melindungi kepala dari benturan benda tajam dan keras serta melindungi kepala dari radiasi panas atau percikan api yang melayang di udara. Alet pelindung kepala ini terdiri dari helm pengaman, penutup rambut, tudang kepala, dll.

 

 

Pelindung mata atau muka

Sama halnya dengan pelindung kepala, hanya saja alat ini melindungi wajah atau muka dari paparan radiasi atau percikan api yang melayang di udara.  Alat pelindung muka ini terdiri dari kacamata pengaman, goggles, tameng muka, masker selam, tameng muka dan kacamata (Fullface) yang dimana masing-masing alat itu memiliki standar dan fungsinya sendiri-sendiri.

 

 

Alat pelindung telinga

Alat ini memiliki fungsi untuk melindungi telinga dari suara yang keras atau kebisingan seperti halnya seseorang yang sedang menaiki helikopter. Pelindung telinga terdiri dari alat penyumbat telinga dan penutup telinga yang berbentuk headset.

 

 

Alat pelindung diri pernapasan

Alat pelindung pernapasan adalah alat pelindung yang berfungsi untuk melindungi organ pernapasan dengan cara menyalurkan udara bersih atau segar dan menyaring udara kotor atau pencemaran bahan kimia, mikro organisme, debu dll sehingga tidak masuk ke dalam organ tubuh kita. Alat ini terdiri dari masker, respirator, katrit, kanister, airline respirator hose mask respirator, tangki selam dan regulator dll. Alat pernapasan terbagi menjadi 2 yakni air purifying dan air supplly.

 

 

Alat pelindung tangan

Fungsi dari alat ini tentunya adalah untuk melindungi tangan dan hingga jari-jari dari suhu panas atau dingin, radiasi, arus listrik, zat kimia, dll. Jenis pelindung tangan ini terdiri dari material yang berbeda-beda tergantung kegunaannya seperti terbuat dari karet, kain, kulit, logam, dll.

 

 

Alat pelindung kaki

Alat ini befungsi untuk melindungi kaki dari benturan atau benda tajam yang ada di bawah sehingga kaki kita aman ketika berpijak atau berjalan diatasnya. Pelindung kaki ini juga melindungi kita dari suhu panas karena biasanya terdapat material keras yang dapat melindungi kaki kita. Alat pelindungi ini biasanya dipakai pada pekerjaan pelaburan logam, konstruksi, hingga pekerjaan yang berpotenis membahayakan diri seperti listrik ataupun kimia.

 

 

Pakaian pelindung diri

Pakaian pelindung ini berfungi untuk melindungi badan baik sebagian badan ataupun seluruh tubuh dari temperatur panas, dingin, api, hingga virus ataupun zat kimia lainnya. Jenis pakaian ini biasanya terdiri dari rompi, celemek, jacket dan pakaian pelindung seluruh badan dari kepala hingga kaki.

 

 

Alat pelindung ketinggian

Fungsi dari alat ini adalah untuk melindung pekerja agar tidak terjatuh dari ketinggian. Biasanya digunakan pada pekerja listrik, tower ataupun kontruksi bangunan tinggi. Alat ini terjadi dari sabuk pengaman, karabiner, tali koneksi, tali pengaman, penjepit tali, alat penurun, alat penahan jatuh, dll.

 

 

Alat pelindung air

Alat ini biasanya digunakan bagi pekerja yang berhubungan dengan air seperti laut, sungai ataupun kali. Alat ini kita kenal dengan nama pelampung yang berfungsi untuk melindungi pengguna agar terhindar tenggelam karena arus ataupun bencana lain. Jenis pelampung ini terdiri dari jaket keselamatan, rompi keselamatan, rompi pengatur keterapungan.

 

 

APD wajib digunakan di setiap bidang pekerjaan yang dapat membahayakan pekerja, oleh karena itu penggunaannya tidak boleh di anggap enteng. Gunakanlah APD yang benar dan pastikan tidak ada yang tertinggal, karena dengan menggunakan APD ini tentunya kita akan selamat ketika bekerja.

 

Kami menjual berbagai jenis APD berkualitas dengan harga yang terjangkau khusus di bidang industri, kedokteran hingga laboratorium. Untuk informasi mengenai APD silahkan tanyakan melalui chat online yang tersedia atau kirimkan kebutuhan anda ke email jasaindustrisipil@gmail.com dan dapatkan harga menarik untuk setiap pembelian APD.




Produk Terkait dengan artikel Apa Itu APD? Apa Fungsi APD Dalam Pekerjaan?


 


NEWSLETTER

 

TESTIMONIALS

B2TKS

B2TKS
Sangat jarang perusahaan seperti ini di Indonesia!  Mereka terus-menerus mengikuti perkembangan inovasi engineering test & measurement, “nyambung” berdiskusi teknis dan berpengalaman, memiliki visi pengembangan teknologi pengukuran, pengujian, inspeksi dan monitoring.(Dr.-Ing. Ir. May Isnan - NDT Specialist B2TKS-BPPT)

Chevron

Chevron
Tim kerja Alat Uji dapat diandalkan. Sangat bagus dalam implementasi di lapangan. Secara umum kami puas dengan services nya!(Andre - HSE Chevron)

BPPT

BPPT
Saya baru sekali ini bertemu perusahaan engineering yang eksis seperti ini di Indonesia.  Sangat terbantu dengan solusi yang diberikan, sangat memuaskan!(Muksin Saleh, ST., MT - Fuel Conversion and Pollution Control Specialist, B2TE - BPPT)

BALITBANG

BALITBANG
Sistem monitoring yang disuplai oleh Alat Uji adalah yang tertinggi ratingnya sampai dengan saat ini dibandingkan sistem lain yang pernah kami miliki, Dengan sistem monitoring dari Alat Uji, Pengujian kami jadi lebih terkontrol karena ada visualisasi di sistemnya. (Gatot Sukmara - Badan Penelitian dan Pengembangan, Departemen Pekerjaan Umum)

 
Alat Uji Alat Uji Alat Uji Alat Uji Alat Uji Alat Uji